Dampak Negatif Putih Telur - Efek Samping Masker

Dampak Negatif Masker Wajah Putih Telur


Efek samping masker putih telur untuk wajah adalah alergi, iritasi, infeksi Salmonella, dan lainnya. Untuk meminimalisir efek samping yang terjadi, Anda perlu mengetahui cara menggunakan putih telur untuk wajah dengan aman.
Efek samping masker putih telur untuk wajah bisa saja dialami oleh beberapa orang. Ya, meski manfaat masker putih telur diyakini dapat mencerahkan dan mengencangkan kulit secara alami. Penggunaan masker putih telur untuk wajah tidak bebas dari efek samping.Efek samping masker putih telur untuk wajahKetika digunakan sebagai masker wajah, putih telur menawarkan berbagai manfaat.Mulai dari mengencangkan kulit, mengangkat sel kulit mati, menghilangkan komedo putih, menyerap kelebihan minyak, mengurangi garis halus di wajah, hingga mencegah munculnya jerawat.Akan tetapi, manfaat masker putih telur untuk wajah tersebut tidak sebanding dengan efek samping yang mengintai di baliknya. Terlebih, apabila penggunaannya dilakukan dengan tidak aman. Beberapa efek samping masker putih telur untuk wajah, di antaranya:
1. Risiko alergi
Salah satu efek samping masker putih telur untuk wajah adalah risiko alergi.Bagi Anda yang memiliki kulit normal atau tidak memiliki masalah berarti pada wajah, menggunakan masker putih telur untuk wajah mungkin cenderung aman.Akan tetapi, berbeda bagi orang-orang dengan jenis kulit wajah atau masalah kulit tertentu. Apalagi bagi orang yang mempunyai alergi telur, reaksi alergi sebagai efek samping masker putih telur untuk wajah mungkin saja terjadi.Jadi, jika Anda mempunyai alergi terhadap telur, ini berarti bukan hanya Anda tidak boleh makan telur. Lebih lanjut, Anda juga tidak disarankan untuk mengoleskan putih telur sebagai masker wajah.Tergantung pada tingkat keparahan alergi, Anda bisa saja mengalami gejala, seperti kulit gatal, muncul ruam, biduran, hingga sulit bernapas sesaat setelah mengoleskan putih telur untuk wajah.Maka dari itu, penting untuk mengecek apakah kulit Anda cocok menggunakan masker putih telur atau tidak sebelum mengoleskannya ke seluruh permukaan wajah.

2. Gejala intoleransi telur

Efek samping masker putih telur untuk wajah berikutnya adalah intoleransi telur.Berbeda dengan reaksi alergi, intoleransi telur dapat menyebabkan peradangan dan rasa tidak nyaman pada saluran pencernaan saat Anda mengonsumsinya.Meski menggunakan masker putih telur untuk wajah, Anda berisiko merasakan putih telur dalam jumlah kecil akibat tetesannya yang melewati mulut. Hal tersebut yang dapat menyebabkan gejala intoleransi telur jadi kambuh. 

3. Iritasi kulit

Iritasi kulit juga menjadi efek samping masker putih telur untuk wajah.Anda dapat mengalami iritasi kulit akibat menggunakan masker putih telur atau masker wajah dari bahan alami lainnya. Bahkan, tanpa adanya kondisi alergi atau gejala intoleransi sebelumnya.Jika Anda mengalami kulit gatal, kemerahan, atau muncul benjolan ringan setelah mengoleskan masker putih telur untuk wajah, sebaiknya segera bilas wajah sampai bersih dan hentikan penggunaannya.Pasalnya, bisa jadi tanda-tanda tersebut menunjukkan bahwa Anda mengalami iritasi kulit sebagai efek samping memakai masker putih telur setiap hari. 
4. Infeksi Salmonella
Telur mentah berpotensi menyimpan bakteri Salmonella di dalamnya yang dapat menyebabkan infeksi pencernaan.Inilah yang menjadi efek samping masker putih telur untuk wajah yang tak kalah pentingnya.Oleh sebab itu, mengonsumsi telur sebaiknya dilakukan dengan memasaknya dalam waktu lama, yakni pada suhu yang tinggi untuk menghilangkan bakteri Salmonella.Meski jarang terjadi, apabila Anda tidak hati-hati dalam menggunakan masker putih telur untuk wajah, dikhawatirkan tetesan telur mentah tersebut bisa tidak sengaja tertelan ke melalui mulut Anda bersamaan dengan kemungkinan bakteri yang ada di dalamnya.Jika kondisi tersebut terjadi, gejala yang mungkin dialami, antara lain demam yang disertai keluhan saluran cerna yang parah, seperti perut kram, muntah, dan diare, hingga 10 hari lamanya.

5. Infeksi kulit lainnya

Efek samping masker putih telur untuk wajah selanjutnya adalah infeksi kulit. Efek samping memakai masker putih telur setiap hari mungkin saja terjadi apabila Anda mengoles putih telur pada kulit yang terdapat luka atau goresan.Mengoleskan masker putih telur ke area kulit yang terdapat luka terbuka dapat memperburuk kondisi kulit. Sebab, ada kemungkinan bakteri Salmonella yang terdapat dalam putih telur mentah akan masuk ke dalam luka.Akibatnya, Anda bisa mengalami infeksi sehingga proses pemulihan luka pun menjadi semakin lama.

6. Menimbulkan reaksi alergi pada orang lain

Jika pasangan atau anggota keluarga yang tinggal dengan Anda memiliki alergi telur, maka Anda dapat meningkatkan risiko kekambuhan alerginya.Oleh sebab itu, apabila Anda ingin menggunakan masker putih telur untuk wajah sebagai ritual kecantikan, pastikan untuk mengenakan sarung tangan dan lakukan perawatan kecantikan ini hanya pada satu area di rumah.Dengan demikian, Anda tidak menyebarkan tetesan telur di seluruh penjuru rumah.
7. Meninggalkan bau amis
Menggunakan masker putih telur sebagai perawatan kecantikan alami, juga dapat mengontaminasi permukaan benda di rumah, seperti wastafel, meja dapur, meja rias, dan area lainnya. Pasalnya,  saat Anda menggunakan putih telur sebagai masker wajah, tetesan putih telur dapat berisiko jatuh ke lantai rumah sehingga berisiko meninggalkan bau amis.

Mau tahu informasi lebih jelas hubungi kami Di sini dan kunjungi website kami Di sini.

Kunjungi Juga :  https://www.instagram.com/milleurbeauty_sukmafajrina.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Fungsi Serum Untuk Wajah - Serum Kulit Wajah

Tahapan Skincare Yang Baik Dan Benar | Urutan Skincare

Ciri Skincare Aman Dan BPOM - Skincare BPOM